PKRS tentang Mitos atau Fakta Penyakit Kencing Manis (Diabetes) bersama dr. Erny Indrawati
Pada hari Rabu, 10 Oktober 2018 Pukul 10.00 WIB, Kegiatan Rutin PKMRS (Promosi Kesehatan Masyarakat Rumah Sakit), bertempat di Ruang Siaran Radio Granada Tara Indah (100,3 FM) Kab. Kapuas dilaksanakan Penyuluhan / Promosi Kesehatan Rumah Sakit oleh dr. Erny Indrawati, beserta Tim PKRS dengan Materi Penyuluhan tentang “Mitos dan Fakta tentang Penyakit Kencing Manis (Diabetes)”.
Kencing manis/ diabetes mellitus adalah suatu penyakit gangguan kesehatan dimana kadar gula dalam darah seseorang menjadi tinggi, karena gula dalam darah tidak dapat digunakan oleh tubuh. Hal ini disebabkan karena insulin yang di produksi dalam tubuh terlalu sedikit atau tubuh tidak bisa merespon kerja insulin.
GEJALA – GEJALA DIABETES :
Gejala klasik : banyak makan, banyak minum, sering kencing, penurunan berat badan tanpa sebab yang jelas.
Gejala lain : keputihan dan gatal di kemaluan pada wanita, disfungsi ereksi pada pria, kesemutan di kaki dan tangan, kulit kering dan gatal, luka/ infeksi yang sulit sembuh, pandangan kabur, merasa lemas, mudah mengantuk.
Penyandang penyakit kencing manis semakin hari semakin banyak (tidak berkurang), dan sedikitnya pengetahuan tentang penyakit ini di masyarakat, serta banyaknya mitos tentang penyakit ini yang beredar di kalangan masyarakat, mengakibatkan kesulitan dalam mengendalikan penyakit ini.
Edukasi yang berkelanjutan adalah kegiatan yang harus senantiasa dilakukan guna memberikan informasi secara terus menerus kepada masyarakat tentang penyakit ini, sehingga penyakit ini dapat dieliminir.
MITOS DAN FAKTA SEPUTAR KENCING MANIS
Mitos : diabetes hanya diderita oleh orang berusia diatas 50 tahun
Fakta ; diabetes dapat menyerang semua usia, karena factor risikonya adalah karena riwayat keturunan dan gaya hidup
Mitos : diabetes bukan penyakit serius
Fakta : diabetes menyebabkan agka kematian lebih tinggi daripada kanker payudara dan AIDS sekaligus. Diabetes juga meningkatkan risiko dua kali lipat terkena serangan jantung.
Mitos : diabetes hanya diderita oleh orang yang kegemukan
Fakta : semakin banyak jaringan lemak yang anda miliki maka sel tubuh lebih kebal terhadap insulin. Orang yang kurus pun dapat menderita diabetes karena tubuhnya kekurangan jumlah insulin
Mitos : penderita diabetes tidak boleh berolah raga agar kadar gula darah tidak drop
Fakta : penderita diabetes dianjurkan untuk tetap rutin berolahraga ringan seperti berjalan kaki, bersepeda, berenang, senam.
Mitos : diabetes dapat menular
Fakta : diabetes bukan penyakit menular, tetapi diturunkan
Mitos : keturunan diabetes pasti menderita diabetes
Fakta : tidak semua keturunan diabetes akan menderita diabetes. Apabila keturunan diabetes dapat menjaga pola hidup sehat dan rutin berolahragaserta memantau kesehatan secara rutin maka dapat menurunkan risiko diabetes
Mitos : penderita diabetes tidak dapat mengkonsumsi makanan dan minuman manis
Fakta : mengkonsumsi makanan dan minuman manis dalam jumlah kecil masih diperbolehkan. Tetapi harus tetap menghitung kalori dan karbohidrat, kalori, lemak, yang dikonsumsi pada hari itu. mengkonsumsi makanan manis seperti buah-buahan dan minuman manis seperti jus buah disarankan untuk penderita diabetes
Mitos : diabetes sebagian besar diderita oleh pria
Fakta : diabetes dapat terjadi pada pria maupun wanita.
Mitos : diabetes tidak dapat dicegah
Fakta : sekitar 80% diabetes tipe 2 dapat dicegah dengan bergaya hidup sehat
Mitos : diabetes penyakit murah
Fakta : pengobatan diabetes mahal
Mitos : pencegahan diabetes terlalu mahal
Fakta : memperbaiki lingkungan dimana kita hidup, mengubah pola makan, dan meningkatkan kegiatan fisik dapat mengurangi angka penderita diabetes. Jadi tidak mahal
Mitos : obat gula tidak baik karena dapat merusak ginjal
Fakta : gula darah yang tidak terkontrol mengakibatkan gangguan fungsi ginjal
Mitos : nasi yang dimasak kemarin memiliki kadar gula darah lebih rendah
Fakta : nasi kemarin dan nasi yang baru dimasak memiliki kadar gula darah yang sama. Mengkonsumsi nasi dengan porsi yang tepat dan gizi yang seimbang dapat menjaga kadar gula darah tetap normal
Mitos : bagi orang dengan diabetes berjalan tanpa menggunakan alas kaki baik untuk kesehatan terutama saat berjalan diatas permukaan kasar
Fakta : orang dengan diabetes lebih rentan mengalami infeksi dan proses penyembuhan luka sering kali lebih lambat dari orang yang tidak menderita diabetes. Selain itu, orang dengan diabetes memiliki system kekebalan tubuh yang rendah. Hal ini yang menyebabkan luka sulit sembuh karena tubuhnya tidak mampu melawan kuman yang masuk ke dalam tubuh. Oleh karena itu, menggunakan alas kaki baik didalam dan diluar rumah adalah hal yang harus dilakukan.
Mitos : jika menggunakan insulin artinya tidak ada harapan karena dipakai seumur hidup.
Fakta : penggunaan insulin seumur hidup mutlak untuk penderita diabetes tipe satu. Pemberian insulin untuk diabetes tipe dua diberikan ketika obat oral tidak cukup untuk mengontrol kadar gula darahnya atau pada keadaan tertentu.